GURU PROFESIONAL
Monday 4 April 2016
Add Comment
ILUSTRASI Salah satu faktor yang memegang peranan penting dalam kegiatan belajar mengajar adalah perangkat pembelajaran. Perangkat pembelajaran adalah sekumpulan sumber atau alat belajar yang memungkinkan siswa dan guru melakukan kegiatan belajar mengajar. Tersedianya perangkat pembelajaran merupakan salah satu faktor yang menunjang proses pembelajaran berjalan dengan baik dan dapat meningkatkan mutu pendidikan. Perangkat pembelajaran memberikan kemudahan dan dapat membantu guru dalam mempersiapkan dan melaksanakan kegiatan belajar mengajar di kelas.Dalam implementasinya, perangkat pembelajaran terdiri dari berbagai komponen bergantung kepada kebutuhan masing-masing guru. Suatu perangkat pembelajaran minimal memiliki tiga komponen pokok sebagai berikut (Anonim, 2005: 5) :1. Buku Siswa (BS)Buku siswa adalah suatu buku (teks) yang berisi materi pelajaran berupa konsep-konsep atau pengertian-pengertian yang akan dikonstruksi siswa melalui masalah-masalah yang ada di dalamnya. Buku siswa disusun berdasarkan kurikulum matematika yang berlaku sesuai dengan jenjang pendidikan. Materi dan buku siswa dapat diadaptasi dari beberapa buku acuan. Buku siswa dapat digunakan siswa sebagai sarana penunjang untuk kelancaran kegiatan belajarnya di kelas maupun di rumah. Oleh karena itu buku siswa diupayakan dapat memberi kemudahan bagi guru dan siswa dalam mengembangkan konsep-konsep dan gagasan-gagasan matematika khususnya konsep Perbandingan.2. Lembar Kegiatan Siswa (LKS)Lembar Kegiatan Siswa berisi masalah dari buku siswa. Lembar kegiatan siswa yang baik akan dapat menuntun siswa dalam mengkonstruksi fakta, konsep, prinsip atau prosedur-prosedur matematika sesuai dengan materi yang dipelajari. LKS disusun untuk memberi kemudahan bagi guru dalam mengakomodasi tingkat kemampuan siswa yang berbeda-beda. Melalui LKS, pembelajaran di kelas akan berpusat kepada siswa.3. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)Rencana Pelaksanaan Pembelajaran merupakan rancangan skenario pembelajaran yang akan dilakukan guru dalam melaksanakan proses pembelajaran di kelas. RPP memuat standar kompetensi, kompetensi dasar, indikator pencapaian, alokasi waktu, tujuan pembelajaran, kegiatan pembelajaran yang meliputi kegiatan awal, kegiatan inti, dan kegiatan akhir, serta sumber pembelajaran dan penilaian hasil belajar.
0 Response to "GURU PROFESIONAL"
Post a Comment