PENGERTIAN MEDIA AUDIO-VISUAL
Monday 11 April 2016
Add Comment
PENGERTIAN MEDIA AUDIO-VISUAL
A. PENGERTIAN MEDIA AUDIO-VISUAL
Latuheru (2003: 12) mengartikan Media Audio-Visual atau AVA adalah
media pendidikan modern yang sesuai dengan perkembangan zaman (kemajuan ilmu
pengetahuan dan teknologi), meliputi media yang dapat dilihat dan didengar
secara langsung.
B. JENIS-JENIS MEDIA AUDIO VISUAL
Sesuai dengan pengertian media Audio-Visual di atas maka ada
beberapa media dimasyarakat yang dapat digunakan dalam pembelajaran antara
lain:
1. Gabungan slide (Film Bingkai) dengan Tape
Audio.
Gabungan Slide (film Bingkai) dengan Tape Audio adalah jenis
sistem multimedia yang paling mudah diproduksi. Sistem multimedia ini serba
guna, mudah digunakan dan cukup efektif untuk pembelajaran kelompok atau
pembelajaran perseorangan dan belajar mandiri, jika didesain dengan baik sistem
multimedia gabungan Slide dan Tape dapat membangkitkan minat belajar dan akan
berdampak pada keberhasilan belajar siswa.
2. Film.
Film adalah salah satu jenis media Audio-Visual, dibanding dengan
media yang lain film mempunyai kelebihan sebagai berikut:
a. Penerima
pesan akan memperoleh tanggapan yang lebih jelas dan tidak mudah dilupakan,
karena antara melihat dan mendengar dapat dikombinasikan menjadi satu.
b. Dapat
menikmati kejadian dalam waktu yang lama pada suatu proses atau peristiwa tertentu.
c. Dengan
tehnik Slow-Motion perbuatan dan membangkitkan emosi dan mengembangkan
problema.
3.Televisi (TV).
Televisi (TV) merupakan salah satu media berbasis Audio-Visual.
Spesifikasi dari TV sebagai media pendidikan serta implikasinya kedalam pendidikan
antara lain:
a. Kenyataan
yang ditayangkan kongkret dan langsung.
b. Melalui
indera penglihatan dan pendengar, TV dapat membawa kontak dengan peristiwa
nyata dan langsung.
c. Memberikan
tantangan untuk mengetahui lebih lanjut.
d. Keseragaman
komunikasi
e. Keterangan
ringkas yang diprogram harus bersifat komprehensif.
4. Melalui
Komputer dengan LCD
Gabungan Komputer dengan LCD, merupakan pengabungan antara Komputer dengan LCD, dengan menggunakan Komputer yang telah dirancang dan disediakan dalam
kegiatan pembelajaran, dan LCD sebagai tampilan. Sebagai media pendidikan yang
dapat digunakan dalam meningkatkan minat siswa dalam proses belajar mengajar di
sekolah, memberi dampak yang positif terhadap perkembangan minat siswa. Implikasinya dalam kegiatan
pembelajaran yaitu:
a. Menarik minat siswa dalam mengikuti pelajaran.
b. Memberi
kesan bermakna kepada siswa dalam mengikuti pelajaran.
c. Penerima
pesan akan memperoleh makna yang lebih jelas dan tidak mudah dilupakan, karena
antara melihat dan mendengar dapat dikombinasikan menjadi satu.
d. Menumbuh kembangkan
keterampilan mengamati, menyimak, dan membaca siswa sehingga melalui proses
tersebut siswa dapat lebih memahami
Dari penjelasan di atas tampak bahwa dengan menggunakan media
Audio-Visual sebagai media dalam pengajaran di sekolah, memungkinkan dapat
meningkatkan kemampuan membaca siswa di
sekolah.
#PENGERTIAN MEDIA AUDIO-VISUAL
0 Response to "PENGERTIAN MEDIA AUDIO-VISUAL"
Post a Comment